Terkadang hidup bukan hanya tentang mencari, tetapi juga menemukan. Perlahan tapi pasti, perjalanan kehidupan mengajarkan kita untuk memberi, bukan hanya menerima. Kesedihan, kebahagiaan, kegembiraan, dan airmata adalah dinamika yang diajarkan kehidupan untuk membentuk pribadi yang kokoh. Seperti membangun sebuah benteng, perlahan akhirnya diri kita menjadi sebuah kesatuan yang tidak terpisahkan. Masa lalu bukan hanya sekadar berbicara tentang kenangan, tetapi juga batu bata yang membentuk diri kita di masa kini.
Satu Kepingan Kisah di 2021 |
2021 adalah kepingan kisah yang menjadi bagian dari hidup kita. Suka tidak suka 2021 sudah berakhir hari ini dengan segala kisah dan dinamikanya. Kehilangan dan kegembiraan adalah luka dan suka yang silih berganti memberikan makna bagi kita yang menjalani kehidupan. Bukan sekadar menerima kebahagiaan, tetapi juga mencerna kesedihan sebagai bagian dalam cerita itu sendiri. Terkadang hal ini menjadi sebuah tanda tanya yang mengantarkan kita pada satu titik: sejauh apa kita berlari dan sejauh apa kita tangguh menjalaninya.
Kepingan kisah akan terukir dari hari ke hari, bulan ke bulan, dan tahun ke tahun. Namun yang pasti, cara kita mengukirnya adalah sebuah bagian dari proses kehidupan yang memberi makna pada tahun demi tahun pertambahan usia menuju kedewasaan dan nanti hingga berusia lanjut.
Selamat Tahun Baru 2022 dan selamat memaknai cerita dan kepingan kisah tahun ini!