Life Is A Book - Berbagi inspirasi dan kreasi lewat kata. Mengisi lembaran kehidupan dengan cerita dan kisah. Sebuah kumpulan memoar kehidupan dalam jejak waktu dan ruang. Selamat menjelajah dan menikmati petualangan literasi dalam setiap alurnya - Life Is A Book

Sunday, November 18, 2012

Wujudkan Independensi KPK, Wujudkan Birokrat Bersih

Lomba Blog KPK

Tema : “Andai Aku Menjadi Ketua KPK”

Wujudkan Independensi KPK, Wujudkan Birokrat Bersih

Andai aku menjadi Ketua KPK, aku akan mengubah lingkungan kerjaku menjadi lebih baik. Aku akan membenahi jajaran yang menjadi Pasukan Pemberantas Koruptor agar menjadi figur yang independen dan berani mempertahankan idealisme berpikir tentang kebenaran. Aku akan menyeleksi anggota yang ikut maju berperang, apakah mereka benar-benar mempunyai visi yang sama ataukah mafia koruptor yang menyusup masuk ke KPK agar hukuman yang mereka terima menjadi ringan.

Setelah aku memiliki pasukan yang tegas, aku akan menjadikan KPK sebagai lembaga yang independen. Aku tidak akan membiarkan birokrat yang ketakutan memanfaatkan Polri, DPR, MPR, atau bahkan Presiden sekalipun menghentikan langkah muliaku memberantas korupsi. Aku juga bebas mengakses rekaman data, entah itu telepon, SMS, BBM, dan lain sebagainya sebagai bukti kecurangan birokrat yang korupsi.

Tatkala aku sudah mempunyai bukti yang kuat, akan ku jerat koruptor itu dengan hukuman yang setimpal. Semua harta yang mereka miliki akan ku sita dan ku berikan untuk dana pembangunan negara. Selain itu, mereka juga akan ku hukum untuk mengenakan pakaian berbentuk tikus yang KPK rancang untuk tahanan korupsi. Mereka takkan ku biarkan kabur ke luar negeri, berlindung di negara tetangga, dan akan terus diawasi sepanjang hidupnya.

Tatkala independensi KPK sudah ku lakukan, KPK tak bisa lagi disusupi penumpang gelap dan aku bebas mengungkap kebenaran untuk wujudkan birokrat yang bersih. Hidup KPK!

Tuesday, October 16, 2012

Habis Gelap Terbitlah Terang

Kontes Blog #HarapanUntukPLN
Tema : “Harapanku Untuk PLN”


Habis Gelap Terbitlah Terang

“Jika murid yang mendaftar di SD Muhammadiyah tidak mencapai minimal 10 orang, sekolah ini akan ditutup.” ujar kepala sekolah pada Bu Muslimah. Bu Muslimah pun berharap akan datangnya keajaiban, yakni ada murid ke-10 yang datang ke SD Muhammadiyah. Tiba-tiba…

Layar komputer tiba-tiba padam, diikuti dengan kegelapan yang menyelimuti seisi rumahnya. Andai hal ini terjadi saat itu, mungkin naskah Laskar Pelangi yang menjadi inspirasi anak bangsa itu takkan pernah tercipta. Andrea Hirata takkan pernah menyelesaikan akhir cerita Laskar Pelangi karena imajinasi yang terlanjur menguap akibat matinya listrik.

PLN dan Realita

Dewasa ini, PLN itu seperti mobil mogok. Terkadang menghidupkan listrik dengan baik, tapi tiba-tiba bisa padam seperti kehabisan bahan bakar. Akibatnya, masyarakat harus hidup dalam kegelapan untuk beberapa saat. Berbekal sebatang lilin yang menyala, aktivitas di malam hari harus dijalani dengan remang-remang. Belum lagi kalau ada “penampakan-penampakan” yang muncul seperti Uji Nyali di sudut rumah kita, akibatnya kita jadi penakut dalam kegelapan.

Terbayang jika seorang penulis yang sedang mendapatkan ilhamnya di malam hari mendapatkan giliran pemadaman listrik. Ia bukan hanya menghilangkan ide-ide cemerlangnya, ia juga mungkin mungkin menghilangkan kesempatan untuk menjadi penulis yang besar karena moodnya terlanjur menguap. Demikian pula profesi lain. Saat sedang asyik berkutat dengan tugas kantor dan sekolah, tiba-tiba kegelapan datang dan mematikan semua. Produktivitas pun terhambat, tugas terbengkelai, dan akhirnya menghambat kemajuan bangsa.

Padahal melakukan pembayaran tagihan listrik tepat waktu, sudah. Tapi kok masih saja pemadaman berkala terus menerus terjadi? Bukankah menghilangkan hak orang yang telah memberikan kewajibannya adalah salah satu bentuk korupsi. Korupsi daya listrik yang seyogianya bisa dinikmati masyarakat yang telah memenuhi kewajibannya dengan baik, bukankah salah satu bentuk pelanggaran. Tentu PLN tidak ingin menjadi tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) karena terlampau sering memadamkan listrik menyusul Nazaruddin dkk. di sel tahanan, bukan?

PLN dan Revitalisasi

Melihat kenyataan yang terjadi di lapangan, PLN tidak serta merta berdiam diri. PLN segera berbenah dan melakukan evaluasi agar kinerja yang kurang baik selama ini dapat diperbaiki dan dijadikan pelajaran berharga. Managemen PLN sendiri telah menegaskan komitmen untuk menjalankan korporasi secara bersih, bebas Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN), serta antikorupsi dalam melayani masyarakat. Hal tersebut dilakukan dengan membangun sistem yang baik secara berkesinambungan.

Upaya revitalisasi kinerja yang dilakukan managemen PLN patut kita beri acungan jempol. Tentu PLN pun tidak dapat bergerak sendiri tanpa bantuan masyarakat dalam menjalankan misi pentingnya, yakni menjadikan Indonesia negara yang terang benderang. Perlu adanya kerja sama dan simbiosis yang baik antara PLN dan masyarakat agar program PLN dapat berjalan dengan baik, serta sesuai dengan yang diharapkan masyarakat.

Banyak masyarakat berpikir toh saya sudah membayar tagihan listrik, jadi boleh memakai listrik sepuasnya. TV dibiarkan menyala tanpa ada yang menonton, AC di kamar dinyalakan sepanjang hari, lampu kamar dinyalakan tanpa ada penghuninya, dan peralatan elektronik lainnya menempel pada steker listrik tanpa digunakan sebagaimana mestinya. Akibatnya jatah listrik yang seyogianya diperuntukkan untuk 10 rumah, habis untuk 1 rumah saja. Sikap egois ini menuntun kita pada pemadaman listrik yang terus menerus terjadi sepanjang saat.

Dalam pembenahan kinerja PLN, kita harus memahami bahwa PLN memiliki daya listrik yang terbatas. Apalagi penyusutan air waduk di beberapa wilayah mengakibatkan cadangan listrik yang ada semakin terbatas. Maka tak heran jika kita tidak mawas diri dalam memanfaatkan daya listrik yang ada, justru kegelapanlah yang kita dapatkan bersama. Bukan soal berapa besar bayaran yang kita berikan pada PLN, melainkan bagaimana kita bisa menjaga sikap toleransi untuk menikmati listrik bersama-sama sebagai komoditas publik, bukan barang eksklusif yang hanya boleh dinikmati kalangan tertentu saja.

Revitalisasi PLN yang antikorupsi juga harus dibantu oleh masyarakat. Masyarakat harus membantu mengawasi praktik pelaksanaan kinerja PLN di lapangan. Jangan sampai masyarakat yang menjadi dalang dari perilaku korupsi pada karyawan PLN dengan memberi “uang rokok”, “uang bensin”, dan bentuk gratifikasi lainnya. Jika masyarakat saja masih bandel dengan sikap sendiri yang suka mengajarkan PLN korupsi, bagaimana PLN bisa terlepas dari jerat KKN dan menerapkan antikorupsi dalam setiap aktivitasnya. Masyarakat harus membantu mengawasi pelaksanaan di lapangan agar sesuai dengan kinerja yang diharapkan secara adil.

PLN dan Harapan

“Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu, maka penjajahan diatas dunia harus dihapuskan karena…” Petikan isi pembukaan UUD 1945 ini dapat diplesetkan menjadi “Bahwa sesungguhnya listrik itu ialah hak semua rakyat Indonesia dan oleh sebab itu, maka pemadaman listrik harus dihapuskan karena…” Begitu banyak harapan yang disematkan pada PLN, maka dari itu PLN seyogianya harus mampu merealisasikan harapan rakyat secara bertahap.

Meskipun Indonesia sudah merdeka selama 67 tahun lamanya, namun masih begitu banyak wilayah di Indonesia yang masih terjajah oleh ketiadaan listrik. Bagi masyarakat pedalaman, listrik adalah sebuah kemewahan. Akses PLN ke wilayah pedalaman yang masih terbatas membuat sebagian besar warga pedalaman terpaksa hidup secara tradisional dengan lampu teplok, kompor minyak, dan lilin. Sungguh sangat memprihatinkan memang.

Keterbatasan daya listrik juga kerapkali menjadi persoalan PLN yang tidak kunjung usai. Masyarakat terus menerus harus memaklumi pemadaman listrik yang kerap terjadi di sejumlah daerah. Padahal kemajuan teknologi begitu pesat. PLN seolah-olah stagnan dan tidak bergerak ke arah yang lebih baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Listrik yang menyala optimal dan berkurangnya pemadaman listrik secara signifikan menjadi harapan yang kita nantikan bersama.

Selain itu, begitu banyak pulau di Indonesia yang dilingkupi kegelapan karena PLN tidak mampu mengakses wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Hal ini menunjukkan bahwa kegelapan masih menguasai wilayah Indonesia. Jika hal ini terus dibiarkan, perkembangan Indonesia akan terus melambat jika dibandingkan negara tetangga yang terus menunjukkan progres yang signifikan ke arah yang lebih baik. Tentu kita tidak menginginkan hal ini terjadi, bukan?

PLN dan Solusi

Memang bukan hal yang mudah bagi PLN untuk merealisasikan harapan dan menyelesaikan persoalan yang ada. Namun bukan mustahil pula untuk dilakukan PLN, tatkala PLN bertekad untuk memulai satu langkah awal perubahan menuju Indonesia yang lebih baik. Masalah memang takkan pernah terlepas dari kehidupan PLN, namun bagaimana sikap PLN dalam menghadapi masalah itulah yang akan menjadi kunci bagaimana memerdekakan Indonesia dari kegelapan yang ada selama ini.

Jika selama ini operasional PLN cenderung terpusat pada kota-kota besar, PLN harus memperluas jaringan dan akses listrik ke wilayah pedalaman. Pemasangan kabel listrik yang dilakukan secara bertahap ke wilayah-wilayah pedalaman dan perbatasan dapat dilakukan agar semua lapisan dan elemen masyarakat dapat menikmati listrik secara merdeka. Dengan adanya listrik, diharapkan tidak ada lagi masyarakat Indonesia yang tertinggal dari proses pembangunan yang dilakukan.

Keterbatasan daya rasanya bukan lagi alasan klasik yang bisa dilontarkan PLN tatkala terus menerus terjadi pemadaman listrik. Begitu banyak sumber energi alternatif yang tersedia dewasa ini berkat kemajuan teknologi. PLN bisa mengandalkan Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa), Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS), dan sumber listrik lainnya. Begitu banyak alternatif daya listrik yang bisa dihasilkan. Jangan terus mengandalkan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA). PLN harus kreatif menemukan sumber daya alternatif agar cadangan daya listrik senantiasa terjaga untuk seluruh masyarakat Indonesia tanpa harus mengalami pemadaman akibat daya listrik yang tidak mencukupi kebutuhan masyarakat.

PLN juga harus mengembangkan diri menjadi lebih baik dari hari ke hari. Begitu banyak siswa dan mahasiswa cerdas di tanah air yang dapat memberikan solusi cara alternatif menghasilkan listrik. PLN dapat meminta pemerintah untuk membiayai penelitian dan merealisasikan ide-ide cemerlang anak bangsa yang dapat menjadi solusi PLN dalam mengatasi masalah kelistrikan di tanah air. Selain itu, PLN juga harus senantiasa mengupdate dan memperbaharui diri dengan mengadakan studi banding agar bisa mempelajari struktur kelistrikan negara lain yang lebih baik untuk menjadi contoh yang baik bagi listrik di Indonesia.

Kesadaran masyarakat terhadap pentingnya listrik juga diperlukan agar masyarakat tidak semena-mena menggunakan listrik secara hambur. Masyarakat harus membiasakan diri hemat listrik dengan menggunakan tenaga listrik seperlunya. Bukankah menghemat listrik berarti juga menghemat anggaran yang harus dikeluarkan untuk membayar tagihan listrik? Tatkala kita bisa menghemat listrik di rumah kita, kita juga sudah menabung cadangan listrik untuk diri kita sendiri maupun orang lain di masa mendatang.

Tatkala PLN mau memperbaharui diri menjadi lebih baik, bukan mustahil rasanya upaya revitalisasi untuk membangun PLN menjadi Good Corporate Governance (GCG) bisa direalisasikan dengan baik. PLN bisa memerdekakan masyarakat Indonesia dari kegelapan. Listrik tidak lagi menjadi komoditi mewah, tetapi dapat dinikmati dan dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat Indonesia tanpa terkecuali. Produktivitas masyarakat pun tidak lagi terganggu karena banyaknya pemadaman listrik yang terjadi. Setelah itu, barulah habis gelap terbitlah terang!

~ oOo ~

Saturday, March 31, 2012

MelOn : Bersama Bintang Raih Kesuksesan

#MelOnBlogContest

MelOn : Bersama Bintang Raih Kesuksesan

Terkenal, mempunyai banyak fans, dan mampu menciptakan musik yang digemari banyak orang. Mungkin itulah yang terlihat sepintas dari kesuksesan seorang penyanyi. Tak heran banyak orang berbondong-bondong mengikuti audisi pencarian bakat, khususnya menyanyi yang digelar sejumlah stasiun televisi demi mewujudkan impian mereka. Namun tak banyak orang menyadari bahwa ketika ketenaran itu berbuah manis, terkadang muncul masalah baru yang sangat pelik bagi seorang penyanyi. Masalah yang membuat kesuksesan mereka tidak diapresiasi dan dihargai oknum tak bertanggung jawab , yakni pembajakan.

Pembajakan kini menjadi tren tersendiri di kalangan masyarakat Indonesia. “Daripada harus mengeluarkan kocek sebesar Rp 50.000,00 untuk membeli album original penyanyi yang kita gemari, bukankah lebih hemat membeli CD atau DVD MP3 bajakan yang jelas lebih banyak dan lebih beragam dengan mengeluarkan dana hanya Rp 5.000,00 saja?” Itulah pemikiran yang mendasari maraknya pembajakan di tanah air. Oknum yang tak bertanggung jawab kemudian memanfaatkan situasi ini untuk membuat CD atau DVD bajakan untuk dijual pada masyarakat.

Fakta berbicara : Aksi pembajakan musik dan lagu di Indonesia sampai kini tetap marak. Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu dan Penata Musik Rekaman Indonesia (Pappri) menyebutkan penjualan lagu bajakan tahun 2008 sekitar 550 juta kaset dan CD yang menimbulkan kerugian negara Rp1,2 triliun dari pajaknya, kerugian artis dan produser Rp2,7 triliun. Jumlah ini naik dibanding tahun 2007 sekitar 500 juta keping CD, dan kaset yang menimbulkan kerugian negara Rp1 triliun dari pajaknya, kerugian artis dan produser mencapai Rp2,5 triliun. Sungguh memprihatinkan.

Miris memang. Penyanyi dan produser yang seyogianya mendapatkan apresiasi finansial dari usaha, kerja keras, dan kepiawaian mereka justru harus mengigit jari karena album yang mereka keluarkan tidak laku terjual di toko musik. Justru para oknum tak bertanggung jawablah yang memetik keuntungan berlimpah dari upaya yang mereka lakukan. Adilkah itu bagi mereka? Tentu tidak, bukan. Jika pembajakan terus dibiarkan terjadi di Indonesia, maka yang akan terjadi adalah fenomena bola salju. Semakin lama, musisi atau penyanyi akan malas menciptakan album yang berkualitas bagi musik Indonesia. Akhirnya, kepunahan dan kemunduran industri musik Indonesia pun berada di depan mata.

Tak heran, Helmi Yahya pun mengatakan "Bikin lagu itu susah, butuh inspirasi, butuh waktu, menguras pikiran kok malah sudah jadi langsung dibajak. Ini kan susah, dan tugas pemerintah harus melindungi juga para penegak hukum harus terus gencar melakukan penindakan.” Ya, hukum Indonesia yang tidak tegas membuat pembajakan akan terus terjadi. Tentu mengkritik dan mengumpat hukum di Indonesia tidak akan menghasilkan solusi jika tanpa diikuti upaya nyata dari semua pihak. Maka dari itu, dibutuhkan sebuah terobosan baru agar musisi Indonesia bisa dilindungi dari upaya pembajakan yang dilakukan oknum tertentu tersebut.

Solusi ini ternyata ditawarkan MelOn selaku website yang menyediakan media download tanpa batas. Dengan slogan “Unlimited Music Download”, MelOn membuat pengunduhan lagu berlangsung legal karena hak cipta pembuat lagu diakui dan dihargai oleh MelOn dengan royalti yang dibayarkan. Tak hanya itu, sistem navigasi dan update lagu yang dilakukan MelOn pun sangat optimal sehingga memudahkan kita untuk mendapatkan lagu terbaru yang disukai, baik dari musisi lokal maupun musisi internasional. Sungguh mengagumkan, bukan?

Harga yang ditawarkan MelOn pun sangat terjangkau, yakni Rp 30.000,00 untuk download dan streaming sepuasnya selama 1 bulan. Selain hemat, kita juga menghargai jerih payah musisi yang sudah menciptakan lagu bagus untuk kita dengar. Oke banget kan? Maka dari itu, yuk kita bergabung dengan MelOn untuk mendapatkan layanan download tercanggih dengan konsep dan penataan yang prima untuk para penggemar lagu! Bersama MelOn, mari kita hadapi pembajakan dengan cara yang cerdas!

MelOn dan Bersama Bintang

Berbicara tentang lagu berkualitas, kita mengenal banyak musisi ternama yang mampu menciptakan lagu dengan harmonisasi dan penjiwaan yang baik. Salah satunya bisa kita lihat pada sosok Anji. Musisi bernama lengkap Erdian Aji Prihartono ini mampu memukau kita dengan karakter vokal yang khas dan musikalitas suara yang oke. Kita bisa melihat totalitas Anji dalam membawakan lagu lewat lagu yang saya gemari, yaitu Bersama Bintang. Berikut liriknya.

Senja kini berganti malam
Menutup hari yg lelah
Dimanakah engkau berada
Aku tak tahu dimana

Pernah kita lalui semua
Jerit, tangis, canda, tawa
Kini hanya untaian kata
Hanya itulah yg aku punya

Reff:
Tidurlah selamat malam
Lupakan sajalah aku
Mimpilah dalam tidurmu
Bersama bintang

Sesungguhnya aku tak bisa
Jalani waktu tanpamu
Perpisahan bukanlah duka
Meski harus menyisakan luka

Lagu yang mengisahkan perpisahan dua anak manusia yang pernah menjalin cinta ini sangat syahdu dan mampu memberikan nuansa kegelisahan yang dialami tokoh dalam lagu tersebut. Kegalauan dan kerisauan sangat gamblang digambarkan Anji tatkala menyanyikan lagu ini di berbagai pentas dan panggung. Kenangan, puing-puing memori, dan masa indah yang terekam memori ternyata harus berakhir bagaikan malam yang kelam. Seolah kita ingin tertidur dan mengatakan bahwa itu semua hanyalah mimpi.

Ya, Bersama Bintang adalah lagu yang sangat menarik dan emosional untuk dinyanyikan. Saya yakin lagu Bersama Bintang takkan lagi hilang oleh bayang-bayang pembajakan karena ia kini aman bersama MelOn. Saya yakin Anji pun tenang untuk berkarya dan menciptakan banyak lagu indah untuk masyarakat Indonesia karena ia yakin bahwa apa yang ia kerjakan akan diterima dengan baik oleh masyarakat dengan keberadaan MelOn sebagai media download legal terpercaya. MelOn memang menjadikan Bersama Bintang raih kesuksesan dengan musisi yang terlibat didalamnya!

Wednesday, March 14, 2012

Gerakan Bunda Sehat (Geranat) : Upaya Preventif dan Progresif dalam Membangun Kesehatan Bangsa

Blog Writing Competition Sari Husada
Tema : “Ayo Dukung Bunda: Kesehatan Bunda, Kesehatan Kita”

Gerakan Bunda Sehat (Geranat) : Upaya Preventif dan Progresif dalam Membangun Kesehatan Bangsa

Jika dianalogikan dalam sebuah rumah, Bunda adalah tiang penyangga yang berperan penting dalam menjaga stabilitas dan kekokohan bangunan rumah. Sebagai salah satu komponen penting yang bersifat vital, tentu peran Bunda sangatlah penting dalam membina kehidupan rumah tangga. Melayani suami dengan sepenuh hati, memberi perhatian pada anak-anak dengan penuh kasih sayang, serta mengurus berbagai urusan dapur menjadi pekerjaan rutin yang dilakukan Bunda.

Bayangkan seandainya komponen ini keropos atau rusak karena dimakan rayap atau penyakit mematikan yang terus berkembang dewasa ini. Tugas Bunda untuk memberikan nutrisi terbaik, perhatian, dan kasih sayang menjadi terkendala. Akibatnya tentu sangat fatal. Keadaan rumah menjadi porak poranda, anak-anak menjadi tak terkendali, dan suami lebih sering menghabiskan waktu di luar rumah. Melihat analogi ini, dapat disimpulkan bahwa Bunda memiliki peranan yang sangat penting dalam unit terkecil sekalipun, yakni keluarga.

Bunda adalah sumber kehidupan dan eksistensi manusia di muka Bumi. Tanpa Bunda, proses regenerasi dan kelahiran manusia ke muka Bumi tidak mungkin terjadi. Rasa sakit saat melahirkan, serta pertaruhan nyawa yang dilakukan Bunda di meja operasi menunjukkan bahwa Bunda adalah pahlawan kehidupan sejati yang patut diapresiasi. Maka dari itu, menjaga kesehatan Bunda sangatlah penting karena kesehatan Bunda adalah kesehatan bangsa itu sendiri.

Kesehatan adalah harta yang tak ternilai harganya. Semahal apapun uang yang kita miliki takkan mampu kita nikmati tatkala kita terbaring sakit di ranjang. Hal ini tentu patut menjadi peringatan bagi Bunda dan kita semua bahwa menjaga kesehatan adalah suatu keharusan guna menjaga produktivitas dan kinerja dalam profesi yang kita geluti. Apalagi berbagai penyakit berbahaya terus berkembang biak seiring berjalannya waktu. Mutasi genetik akibat perubahan anomali cuaca yang tak menentu, seleksi alam yang membuat imunitas virus di dunia semakin kuat, dan kondisi tubuh yang lemah akibat masa pancaroba yang tak berkesudahan menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi kita untuk menjaga kesehatan. Dalam menyikapi hal ini, manusia pun tak tinggal diam. Pembuatan serum, vaksin, dan obat antibiotik untuk mengobati berbagai penyakit terus dilakukan. Akhirnya, angka kesembuhan dan kematian pun dapat didegradasi dengan signifikan.

Menyaksikan teknologi kesehatan yang semakin canggih, tentu upaya menjaga kesehatan Bunda bukanlah hal yang sulit. Tentu fasilitas rumah sakit yang semakin lengkap bukan juga berarti menjadi tempat rutin persinggahan Bunda tatkala sakit, bukan? Sama seperti pepatah, lebih baik mencegah daripada mengobati, Bunda pun dapat melakukan upaya serupa guna mendegradasi probabilitas terkena penyakit. Apalagi mengingat Bunda adalah tiang penyangga keluarga, Bunda harus tetap sehat dan bugar agar keluarga senantiasa terjaga dengan baik.

Dalam menjaga kesehatan, tentu Bunda harus mengetahui siapa saja musuh-musuh penyakit yang kerapkali menimpa Bunda di era modern ini dan mencari cara yang ampuh dan efektif dalam mencegah terjadinya penyakitnya ini pada tubuh Bunda. Yuk kita cermati bersama!

1. Kanker Payudara

Kanker payudara menjadi momok yang menakutkan bagi Bunda di seluruh belahan dunia. Bagaimana tidak? Kanker yang menggerogoti bagian vital tubuh Bunda ini sangat mematikan dan bisa membuat bagian berharga dalam tubuh Bunda diangkat demi menghentikan pertumbuhan tumor mematikan akibat kanker. Bahkan menurut WHO, kanker payudara merupakan jenis kanker dengan penderita nomor dua terbesar di dunia. Hal ini tentu harus membuat Bunda waspada dan menghindari kanker ini dengan melihat gejala-gejalanya.

Penyebab kanker payudara hingga saat ini belum diketahui secara pasti. Namun diperkirakan kanker payudara disebabkan oleh pengaruh sejumlah faktor atau kombinasi beberapa faktor, seperti tubuh gagal membangun sistem pertahanan tubuh, payudara yang sering diremas atau dipencet, faktor gizi yang buruk pada makanan yang dimakan, penggunaan hormon estrogen (misalnya pada pengguna terapi estrogen replacement), minum alkohol dan merokok, faktor genetik dan riwayat keluarga (hubungan dengan gen tertentu), konsumsi lemak dan serat, radiasi ionisasi selama atau sesudah pubertas (tergantung dosis dan umur saat terkena paparan radiasi), obesitas pada wanita setelah menopause (diet berpengaruh terhadap keganasan sel kanker), dan perubahan sifat pertumbuhan sel payudara menjadi ganas (kankerpayudara.org).

Sementara itu, beberapa gejala awal kanker payudara adalah adanya benjolan pada payudara, puting susu masuk ke dalam (retraksi), salah satu puting susu tiba-tiba lepas atau hilang, kulit payudara terasa seperti terbakar, kulit payudara berubah warna (dari merah muda menjadi coklat hingga seperti kulit jeruk), payudara mengeluarkan darah atau cairan (padahal tidak menyusui), bila tumor sudah besar muncul rasa sakit yang hilang dan timbul secara temporer.

Pada stadium awal, kanker payudara biasanya ditandai oleh adanya benjolan pada payudara yang berbeda dari biasanya. Benjolan tersebut akan terasa nyeri ketika ditekan atau mendapat tekanan. Benjolan tersebut akan berkembang terus menjadi besar dalam jangka waktu tertentu sehingga pada akhirnya membawa perubahan pada permukaan puting susu dan kulit pada daerah payudara.

Pada stadium berikutnya, muncul ulkus (borok) pada payudara untuk memperjelas suatu kanker pada payudara. Borok tersebut akan semakin membesar dan mendalam dalam waktu tertentu hingga pada akhirnya menghancurkan seluruh payudara. Ketika borok itu muncul pada payudara, maka payudara akan mudah berdarah dan terdapat bau busuk pada payudara.

Kanker payudara harus Bunda perangi dengan menerapkan gaya hidup yang sehat dan pencegahan preventif dengan melakukan pemeriksaan payudara secara berkala di kamar mandi. Dengan begitu, kesehatan Bunda tetap terjaga dan Bunda juga bisa turut menjaga kesehatan keluarga yang membutuhkan perhatian Bunda.

2. Kanker Serviks

Kanker serviks merupakan jenis kanker paling mematikan yang menimpa Bunda di Indonesia. Setiap dua menit, diperkirakan seorang wanita meninggal karena jenis kanker yang satu ini. Kanker yang disebabkan oleh virus HPV (Human Papilloma Virus) ini ditularkan melalui hubungan seksual, terutama yang dilakukan dengan berganti-ganti pasangan. Penularan virus ini dapat terjadi, baik dengan cara transmisi melalui organ genital ke organ genital, oral ke genital, maupun secara manual ke genital. Tak hanya menular melalui cairan, virus ini bisa berpindah melalui sentuhan kulit. Hal ini tentu harus membuat Bunda semakin waspada akan kanker serviks.

Pada tahap awal, penyakit ini tidak menimbulkan gejala yang mudah diamati. Gejala fisik serangan penyakit ini pada umumnya hanya dirasakan oleh penderita kanker stadium lanjut, yaitu munculnya rasa sakit dan perdarahan saat berhubungan intim (contact bleeding), keputihan yang berlebihan dan tidak normal, perdarahan di luar siklus menstruasi, serta penurunan berat badan drastis. Apabila kanker sudah menyebar ke panggul, maka pasien akan menderita keluhan nyeri punggung, hambatan dalam berkemih, serta pembesaran ginjal. Biasanya penderita kanker serviks banyak yang tidak tertolong karena tidak menyadari bahwa mereka sudah berada pada stadium lanjut.

Bunda tentu harus melakukan upaya pencegahan yang dapat dilakukan dengan berbagai cara, di antaranya menjaga sistem kekebalan tubuh dengan cara pola makan sehat yang kaya vitamin, seperti sayuran buah dan sereal untuk merangsang sistem kekebalan tubuh. Kemudian menghindari merokok, tidak melakukan hubungan seks selama masa haid karena cara ini terbukti efektif untuk mencegah dan menghambat terbentuknya dan berkembangnya kanker serviks, kemudian usahakan untuk selalu melakukan pembersihan organ intim guna mencegah bertumbuhnya kotoran penyakit.

3. Malnutrisi

Kesehatan Bunda adalah kesehatan bangsa. Hal ini akan sangat tampak pada penyakit yang satu ini. Kesehatan generasi penerus bangsa Indonesia akan sangat bergantung pada gizi dan nutrisi yang Bunda dapatkan pada masa kehamilan. Kurangnya asupan energi dan protein menjadi penyebab utama terjadinya malnutrisi pada balita di Indonesia. Tak heran banyak balita terlahir ke dunia dalam keadaan yang sangat memprihatinkan, mulai dari mengidap cacat mental, autisme, busung lapar, kelainan organ tubuh, dan lain sebagainya karena malnutrisi.

Tentu memiliki balita yang sehat secara fisik dan mental adalah dambaan setiap keluarga. Maka dari itu, Bunda harus memenuhi asupan nutrisi dan gizi yang memadai agar bayi yang ada dalam kandungan senantiasa berada dalam kondisi yang sehat dan pertumbuhannya berlangsung secara optimal. Mengutip pernyataan Dr Aria Wibawa, SpOG (K) dari RSCM Kencana, Jakarta, “What you eat is your baby future‘‘. Terlihat dengan jelas untuk menggambarkan betapa pentingnya memperhatikan asupan makanan, baik sebelum dan selama kehamilan, juga setelah melahirkan.

Melihat hal ini, maka Bunda harus memenuhi kandungan gizi berikut agar mampu meminimalisir terjadinya penyakit ini pada sang buah hati.

- Kalori

Seorang wanita selama kehamilan memiliki kebutuhan energi yang meningkat. Energi ini digunakan untuk pertumbuhan janin, pembentukan plasenta, pembuluh darah, dan jaringan yang baru. Selain itu, tambahan kalori dibutuhkan sebagai tenaga untuk proses metabolisme jaringan baru. Namun dengan adanya pertambahan kebutuhan kalori ini tidak lantas menjadikan anda terlalu banyak makan. Tubuh anda memerlukan sekitar 80.000 tambahan kalori pada kehamilan. Dari jumlah tersebut, berarti setiap harinya sekitar 300 tambahan kalori dibutuhkan ibu hamil. Memang cukup sulit untuk mengetahui berapa kalori yang telah dikonsumsi setiap harinya. Untuk jangka pendek, gunakanlah rasa lapar anda sebagai panduan kebutuhan kalori. Monitorlah berat badan anda untuk membantu menilai apakah anda mengkonsumsi makanan sejumlah kalori yang tepat. Mungkin saja anda membutuhkan bantuan dokter ataupun ahli gizi untuk membantu anda dalam mencukupi kebutuhan kalori selama kehamilan.

- Protein

Anda membutuhkan protein lebih banyak selama kehamilan dibandingkan waktu-waktu lain di seluruh hidup anda. Hal ini dikarenakan protein diperlukan untuk pertumbuhan jaringan pada janin. Ibu hamil membutuhkan sekitar 75 gram protein setiap harinya, lebih banyak 25 gram dibandingkan yang lain. Menambahkan protein ke dalam makanan merupakan cara yang efektif untuk menambah kalori sekaligus memenuhi kebutuhan protein. Produk hewani seperti daging, ikan, telur, susu, keju, dan hasil laut merupakan sumber protein. Selain itu protein juga bisa didapat dari tumbuh-tumbuhan seperti kacang-kacangan, biji-bijian, tempe, tahu, oncom, dan lainnya.

- Folat (Asam Folat)

Folat merupakan vitamin B yang memegang peranan penting dalam perkembangan embrio. Folat juga membantu mencegah neural tube defect, yaitu cacat pada otak dan tulang belakang. Kekurangan folat juga dapat meningkatkan kehamilan kurang umur (prematur), bayi dengan berat badan lahir rendah (bayi berat lahir rendah/BBLR), dan pertumbuhan janin yang kurang. Sebenarnya, asam folat sangat diperlukan terutama sebelum kehamilan dan pada awal kehamilan. Namun, ibu hamil tetap harus melanjutkan konsumsi folat. 600 mg folat disarankan untuk ibu hamil. Folat dapat didapatkan dari suplementasi asam folat. Sayuran berwarna hijau (seperti bayam, asparagus), jus jeruk, buncis, kacang-kacangan dan roti gandum merupakan sumber alami yang mengandung folat.

- Zat Besi

Zat besi dibutuhkan untuk memproduksi hemoglobin, yaitu protein di sel darah merah yang berperan membawa oksigen ke jaringan tubuh. Selama kehamilan, volume darah bertambah untuk menampung perubahan pada tubuh ibu dan pasokan darah bayi. Hal ini menyebabkan kebutuhan zat besi bertambah sekitar dua kali lipat. Jika kebutuhan zat besi tidak tercukupi, ibu hamil akan mudah lelah dan rentan infeksi. Risiko melahirkan bayi tidak cukup umur dan bayi dengan berat badan lahir rendah juga lebih tinggi. Kebutuhan zat besi bagi ibu hamil yaitu sekitar 27 mg sehari. Selain dari suplemen, zat besi bisa didapatkan secara alami dari daging merah, ikan, unggas, sereal sarapan yang telah difortifikasi zat besi, dan kacang-kacangan.

- Zat Seng (Zinc)

Dari beberapa studi dilaporkan bahwa ibu hamil yang memiliki kadar zar seng rendah dalam makanannya berisiko melahirkan prematur dan melahirkan bayi dengan berat lahir rendah. Sedangkan uji klinis suplementasi zat seng tidak didapatkan kejelasan mengenai keuntungan mengkonsumsi seng dalam jumlah yang lebih tinggi. Namun mengkonsumsi zat seng dalam jumlah cukup bagi merupakan langkah antisipatif yang dapat dilakukan. Zat seng dapat ditemukan secara alami pada daging merah, gandum utuh, kacang-kacangan, polong-polongan, dan beberapa sereal sarapan yang telah difortifikasi. Pada umumnya, wanita tidak membutuhkan tambahan suplemen. Namun anda dapat mengkonsumsi suplemen (sekitar 25 mg zat seng sehari) jika anda dalam kondisi yang kurang sehat.

- Kalsium

Janin mengumpulkan kalsium dari ibunya sekitar 25 sampai 30 mg sehari. Paling banyak ketika trimester ketiga kehamilan. Ibu hamil dan bayi membutuhkan kalsium untuk menguatkan tulang dan gigi. Selain itu, kalsium juga digunakan untuk membantu pembuluh darah berkontraksi dan berdilatasi. Kalsium juga diperlukan untuk mengantarkan sinyal saraf, kontraksi otot, dan sekresi hormon. Jika kebutuhan kalsium tidak tercukupi dari makanan, kalsium yang dibutuhkan bayi akan diambil dari tulang ibu. Kebutuhan kalsium ibu hamil adalah sekitar 1000 mg per hari. Sumber kalsium dari makanan diantaranya produk susu seperti susu, keju, yogurt. Selain itu ikan teri juga merupakan sumber kalsium yang baik.

- Vitamin C

Vitamin C yang dibutuhkan janin tergantung dari asupan makanan ibunya. Vitamin C merupakan antioksidan yang melindungi jaringan dari kerusakan dan dibutuhkan untuk membentuk kolagen dan menghantarkan sinyal kimia di otak. Wanita hamil setiap harinya disarankan mengkonsumsi 85 mg vitamin C per hari. Anda dapat dengan mudah mendapatkan vitamin C dari makanan seperti tomat, jeruk, strawberry, jambu biji, dan brokoli. Makanan yang kaya vitamin C juga membantu penyerapan zat besi dalam tubuh.

- Vitamin A

Vitamin A memegang peranan penting dalam fungsi tubuh, termasuk fungsi penglihatan, imunitas, serta pertumbuhan dan perkembangan embrio. Kekurangan vitamin A dapat mengakibatkan kelahiran prematur dan bayi berat lahir rendah. Vitamin A dapat ditemukan pada buah-buahan dan sayuran berwarna hijau atau kuning, mentega, susu, kuning telur, dan lainnya.

Dengan memenuhi seluruh kandungan gizi ini diharapkan Bunda mampu menjaga kesehatan generasi bangsa di masa mendatang menjadi lebih baik dan cerdas.

4. Obesitas

Obesitas kini menjadi masalah yang menimpa generasi muda Indonesia. Penyakit yang disebabkan karena pola hidup anak-anak masa kini, yakni lebih banyak menghabiskan waktu untuk menonton televisi, duduk di depan komputer atau main video game, dan sangat sedikit bergerak aktif membuat kegemukan berlebih menjadi mudah menyerang anak-anak. The Cleveland Clinic menyebutkan beberapa faktor penyebab obesitas pada anak-anak, diantaranya:
-Masalah genetis atau keturunan, ada sejarah medis keluarga mengalami obesitas.
-Tak banyak berolahraga.
-Makan makanan yang tak sehat.
-Meski jarang terjadi masalah hormonal bisa memicu obesitas anak.

Tentunya obesitas patut menjadi perhatian Bunda agar kesehatan dan masa depan buah hati terjaga dengan baik. Banyak orang mengatakan gemuk itu sehat, chubby, dan lucu. Tentu anggapan keliru ini harus diluruskan karena kegemukan pada anak ternyata memicu berbagai penyakit mematikan. Banyak anak dewasa ini yang mengidap kencing manis, stroke, asam urat, kolesterol, sakit jantung, dan lain sebagainya karena kelebihan berat badan.

Sebagai orang tua, Bunda harus memantau pola makan dan gaya hidup anak agar senantiasa terarah pada gaya hidup sehat. Kurangi makan junk food dan perbanyak makan sayuran perlu Bunda lakukan sejak dini agar anak tidak menderita obesitas. Selain itu, olahraga dan mengurangi waktu di depan komputer dan TV juga perlu dilakukan agar pembakaran lemak terus terjadi secara temporer. Diharapkan obesitas dapat kita atasi bersama dengan langkah-langkah preventif yang dilakukan.

Melihat keempat penyakit yang patut diwaspadai dewasa ini, maka sudah seyogianya Bunda dan semua wanita di Indonesia menyadari bahwa menjaga kesehatan adalah hal yang sangat penting. Maka dari itu, sudah seyogianya kita membangun sebuah gerakan yang mampu menjadi terobosan baru dalam menjaga kesehatan Bunda, kini dan nanti. Kita dapat mengimplementasikan Gerakan Bunda Sehat (Geranat) yang diharapkan mampu menggugah perhatian, kepedulian, dan meningkatkan kesadaran Bunda di Indonesia tentang pentingnya kesehatan Bunda.

Geranat dapat diterapkan dengan menjaring ibu-ibu rumah tangga yang ada di Indonesia untuk terlibat dan peduli pada perkembangan gizi dan nutrisi di Indonesia. Geranat dapat dikoordinasi oleh posyandu di setiap kota dengan memberikan penyuluhan dan konsultasi gizi gratis secara berkala guna menanggulangi penyakit yang mungkin diderita Bunda di masa mendatang. Geranat juga dapat diisi dengan mengadakan pengobatan gratis keliling dan pemberian nutrisi seimbang pada ibu hamil.

Tentu gerakan ini tidak akan berjalan tanpa adanya partisipasi aktif dari para Bunda di Indonesia. Maka dari itu, Geranat dapat diimplementasikan dengan mengusung tokoh masyarakat, khususnya wanita di setiap wilayah sebagai duta kesehatan. Sebagai duta kesehatan, Bunda bertugas untuk mempromosikan dan mengajak semua Bunda untuk ikut terlibat dalam Geranat. Guna memberikan dampak yang signifikan, setiap wilayah diperlombakan untuk senantiasa memiliki Bunda dan balita yang sehat. Tatkala itu terjadi, Bunda pasti akan peduli pada kesehatan dirinya sendiri.

Geranat juga tentu tidak menjadi monopoli wanita semata, tetapi juga laki-laki yang sudah menjadi suami. Sebagai suami yang baik, tentu memperhatikan kondisi dan kesehatan istri adalah hal mutlak yang harus dilakukan. Selain mampu memenuhi kebutuhan materiil, suami juga diharapkan peduli dan perhatian pada kondisi fisik istrinya dengan senantiasa berinisiatif untuk mendorong Bunda berolahraga dan memasak makanan yang bernilai gizi tinggi. Dalam hal ini, suami dapat diberikan panduan makanan sehat tatkala istrinya melahirkan via e-mail berlangganan dari Gerakan Bunda Sehat (Geranat).

Suami dapat mempraktikkan panduan yang diberikan guna menjaga kesehatan istri dan buah hati. Tentu suami mana yang tidak bahagia jika istri dan buah hati lahir dalam kondisi yang sehat dan cerdas? Maka dari itu, Geranat harus bersama-sama dilakukan Bunda dan suami secara kolaboratif sebagai upaya preventif dan progresif dalam menjaga kesehatan bangsa ini ke arah yang lebih baik.

Dalam hal ini, Nutrisi untuk Bangsa merupakan salah satu Geranat yang patut dipertahankan sebagai program CSR Sari Husada yang positif. Tentunya Geranat diharapkan mampu menyentuh setiap lapisan masyarakat agar kesehatan tidak menjadi monopoli masyarakat kalangan menengah, tetapi juga dapat menyentuh kalangan menengah ke bawah. Pengenalan akan kesehatan dan gaya hidup yang baik, kelak akan melahirkan generasi muda yang sehat. Maka dari itu, mari bersama-sama kita galakkan Geranat dan raih masa depan yang lebih baik dari kesehatan Bunda!

Referensi:
- http://www.go4healthylife.com/articles/3585/1/Inilah-Penyebab-Utama-Malnutrisi-pada-Anak/Page1.html
- http://obatherbaluntukeputihan.blogspot.com/2011/08/mengetahui-kanker-serviks-kanker-paling.html
- http://kesehatan.kompasiana.com/ibu-dan-anak/2010/11/29/http://www.blogger.com/img/blank.gifkanker-payudara-penyakit-mematikan-kaum-wanita/
- http://medicastore.com/artikel/268/Kebutuhan_Gizi_Ibu_Hamil.html
- http://nutrisiuntukbangsa.org/tentang-nutrisi-untuk-bangsa/

Artikel ini diikutsertakan dalam lomba yang diadakan di http://nutrisiuntukbangsa.org/blog-writing-competition/

Wednesday, February 29, 2012

Kekuatan Supranatural Internet : From Nobody to Somebody

AXIS Blog Writing Competition
Tema : “Eksis dengan Internet”

Kekuatan Supranatural Internet : Nobody to Somebody

Pada pertengahan abad ke-20, saat internet pertama kali ditemukan oleh sebuah universitas di Amerika Serikat, banyak orang berpikir bahwa internet takkan memberi dampak berarti bagi dunia. Anggapan bahwa internet adalah dunia khayalan yang terpisah jauh dari kenyataan terus tertanam dalam benak sebagian besar orang. Memang saat itu teknologi internet masih sangat sederhana dan aksesnya sangat terbatas bagi kalangan orang-orang tertentu saja. Akibatnya, internet hanya memberi sedikit dampak bagi perkembangan teknologi dunia.

Seiring perjalanan waktu, internet terus disempurnakan menjadi teknologi, informasi, dan komunikasi yang memberi andil sangat besar bagi perkembangan dunia. Hal ini ditandai dengan kemunculan para pembuat website unggul, seperti pendiri search engine Google, Yahoo!, MSN, dan lain sebagainya. Masyarakat dunia ternyata mulai terbantu dan tertolong untuk mencari informasi yang mereka butuhkan di internet. Alhasil, internet mulai digemari dan digandrungi oleh banyak orang di dunia.

Sifat manusia yang tak pernah puas, selalu kreatif, dan inovatif dalam menciptakan website membuat begitu banyak variasi website bermunculan di dunia maya. Sebut saja, Friendster sebagai situs jejaring sosial, Youtube sebagai situs berbagi video, dan lain sebagainya. Hal ini menjadikan internet sebagai media yang mampu merangkul semua kalangan, mulai dari tua sampai muda. Internet mampu menjadi sebuah dunia baru yang terkoneksi dengan dunia nyata. Tentu anggapan ini berbeda 180 derajat dibandingkan pada saat internet ditemukan pertama kali.

Memasuki era globalisasi di abad ke-21, kontribusi internet bagi dunia ternyata semakin dirasakan oleh semua orang. Masyarakat dunia kini tidak lagi terkotak-kotak dan terpisah jarak karena perbedaan wilayah secara geografis dan teritorial, melainkan terhubung satu sama lain melalui jaringan kabel optik yang mampu membawa arus informasi dari satu tempat ke tempat lain hanya dalam waktu sekejap. Internet telah menyatukan semua bangsa di dunia melalui konten, situs jejaring sosial, dan sarana-sarana lainnya, sehingga memudahkan kita untuk mengalami akulturasi dan asimilasi budaya.

Melihat semakin besarnya pengaruh internet bagi kehidupan dunia, internet kini seolah memiliki kekuatan supranatural yang tidak tampak, namun dapat kita rasakan secara nyata oleh banyak orang di dunia. Pernahkah kita sadari bahwa begitu banyak orang biasa di dunia ini yang mendadak menjadi seseorang yang sangat berpengaruh dan dikenal oleh banyak orang di dunia karena kekuatan supranatural internet? Mari kita simak kisah-kisah orang biasa yang mendadak menjadi luar biasa karena kemampuan mereka mengoptimalisasikan internet.

Pasti kita sudah tidak asing lagi dengan sosok Justin Bieber. Bagaimana tidak? Penyanyi muda berbakat ini mendadak terkenal karena kekuatan supranatural internet. Siapa sangka keisengan orang-orang tercintanya yang mengupload video berisi rekaman Justin yang sedang menyanyi ke situs YouTube mampu membuat pandangan dunia tertuju padanya? Sebuah video yang sederhana dan tidak dirancang spesial itu mampu mengubah seorang remaja biasa menjadi luar biasa seperti Justin Bieber yang saat ini sudah mengelilingi dunia untuk menggelar konser.

Tak ketinggalan, Greyson Chance yang memiliki kisah serupa dengan Justin Bieber. Jika Justin boleh dikatakan sebagai generasi perintis, Greyson Chance boleh dikatakan sang pengikut yang mengikuti jejak Justin dengan mengupload video ke YouTube untuk disaksikan banyak orang di seluruh dunia. Alhasil anak muda yang usianya beberapa tahun lebih muda dari Justin ini turut memetik hasil kerja kerasnya dengan menggelar berbagai konser di seluruh dunia.


YouTube juga boleh dikatakan sarana yang ampuh untuk membuat masyarakat biasa menjadi luar biasa di Indonesia. Siapa sangka tarian lip-sync Sinta dan Jojo yang menarikan lagu Keong Racun mampu membuat mereka eksis di internet dan dunia nyata? Ada juga Norman Camaru yang menarikan lagu Chaiya-Chaiya dengan seragam kepolisiannya dan mampu menarik perhatian banyak orang hingga ia kini menjadi seorang public figure. Tak ketinggalan, Ayu Ting Ting yang menyanyikan lagu Alamat Palsu dengan gayanya yang khas dan mampu menjadi sebuah trendsetter tersendiri yang menyajikan dangdut dengan sajian Korea.

Beralih dari YouTube, kekuatan supranatural juga ternyata mampu menjangkiti ranah situs jejaring sosial Facebook. Masih segar di ingatan kita, Facebook merupakan media yang ampuh bagi masyarakat Indonesia untuk menggalang dukungan. Kasus Prita Mulyasari, misalnya. Konflik Prita dengan RS Omni mampu menarik simpati masyarakat yang akhirnya mengumpulkan koin untuk membantu Prita keluar dari persoalan yang sedang dihadapinya. Ada juga gerakan Koin untuk Bilqis yang menunjukkan bahwa kepedulian masyarakat Indonesia sangat tinggi dalam menolong sesama. Terlihat dengan jelas bahwa internet sanggup menjadikan seseorang yang biasa menjadi eksis dengan kekuatan supranaturalnya.

Internet juga mampu mengubah Twitter menjadi sebuah media promosi bisnis online yang paling prospektif di Indonesia. Keripik pedas @maicih berhasil menjadi makanan ringan terpopuler di Bandung dan seluruh Indonesia berkat promosi mereka dengan gencar di Twitter. Dengan bermodalkan Rp 2 juta saja, Reza Nurhilman dan kawan-kawan sanggup mengolah keripik yang dianggap makanan kampung ini menjadi beromzet milyaran. Sungguh sebuah keajaiban yang tidak masuk akal, namun terjadi dan kita alami di dunia nyata. Itulah kekuatan supranatural internet.

Ranah blog juga tak ketinggalan dilingkupi kekuatan supranatural yang ajaib dari internet. Siapa yang tak kenal Raditya Dika. Blogger yang hanya menuliskan pengalaman kocaknya saat belajar di Australia ini justru menjadi populer dan kini menjadi public figure tersendiri karena gaya kreatif tulisannya yang digemari masyarakat. Tak ketinggalan Agnes Danovar yang memulai debut menulisnya secara online sebelum akhirnya mereka mampu menerbitkan berbagai buku best seller yang sangat ditunggu-tunggu masyarakat. Internet sanggup mengubah siapapun menjadi seseorang yang terkenal dan memiliki andil bagi banyak orang.

Melihat begitu banyak orang biasa yang disulap menjadi luar biasa di dunia maya ini, rasanya kita tak perlu meragukan lagi kekuatan supranatural internet. Internet kini bukan lagi dunia yang terpisah dengan dunia nyata, melainkan menjadi sebuah komponen yang utuh dari perubahan zaman. Dunia maya dan nyata kini sudah terkoneksi dan saling melengkapi satu dengan yang lainnya, sehingga kesuksesan kini bukan lagi monopoli orang-orang tertentu saja, melainkan semua orang kini bisa menjadi diri mereka sendiri yang unik dan potensial.

Jadi apa saja yang perlu kita persiapkan agar mampu eksis dan menjadi bagian dari kisah kesuksesan orang-orang biasa yang menjadi luar biasa dari internet? Kita dapat melakukan AXIS yang diharapkan mampu menjadikan kita pribadi yang luar biasa dan mampu mengoptimalisasikan internet secara tepat dan berdampak besar.

A – Aplikatif

Internet adalah pedang bermata dua bagi siapapun yang menggunakannya. Tatkala kita bisa menggunakan dengan bijak, ia akan menjadi sebuah benda yang sangat berguna dan memiliki fungsi yang penting. Sebaliknya, ketika kita menyalahgunakan atau tidak tahu cara penggunaan yang baik dan benar, internet akan menjadi alat yang mematikan dan menghancurkan bagi siapapun yang menggunakannya. Melihat filosofi tersebut, maka sudah seyogianya kita menggunakan internet secara bijak dan bertanggung jawab.

Menjadi eksis di internet itu tidak harus selalu dengan cara yang sulit, rumit, dan membutuhkan mekanisme yang berbelit-belit. Kita bisa menunjukkan bakat dan kemampuan kita yang aplikatif di internet untuk bisa menjadi manfaat bagi banyak orang di dunia maya. Belajar dari kisah kesuksesan Kaskus, salingsapa.com, Artav Antivirus, dan karya-karya anak bangsa lainnya, kita bisa mengikuti jejak kesuksesan mereka.

Ketika kita hobi bermain internet, mari kita gali peluang bisnis apa saja yang bisa kita terapkan dan lakukan di dunia maya ini. Sebuah kisah kesuksesan yang patut kita tiru dan banggakan lahir dari anak bangsa Indonesia sendiri yang berhasil membuat games menarik untuk dimainkan jutaan orang di dunia. Jika kita berbakat dalam merancang sebuah aplikasi yang menarik dan seru, buatlah itu menjadi sebuah peluang bisnis dan sarana mempromosikan karya anak bangsa secara luas. Tak heran jika kita mampu melakukannya, kita akan menjadi pribadi yang eksis dan patut dibanggakan oleh Indonesia.

X – Xtra

Ketika kita ingin eksis dengan internet, maka kita harus sadar bahwa kita harus menjadi pribadi yang berbeda dari kebanyakan orang. Banyak orang hanya menggunakan internet hanya untuk mengupdate status, mengomentari kegalauan seseorang, melihat foto kecengan, atau sekadar blogwalking saja. Hal ini tentu hanya menjadikan kita pribadi yang biasa-biasa saja tanpa ada ciri khas dan keunikan yang patut dibanggakan.

Tatkala kita ingin menjadi seseorang, maka kita harus berkarakter dan berperilaku seperti seseorang tersebut. Salah satunya adalah dengan melakukan hal ekstra yang mungkin belum pernah orang lain lakukan. Hal ekstra tersebut bisa kita lakukan dengan hal-hal simpel yang sederhana, namun memberi manfaat bagi banyak orang. Kita bisa menulis posting secara rutin di blog, memberi kata mutiara di status Facebook, mempromosikan bisnis secara gencar, dan melakukan hal-hal lainnya secara ekstra dibandingkan orang lain.

Yakinlah kesuksesan akan menghampiri orang yang berusaha keras dan cerdas. Siapa tahu suatu kali blog yang kita buat dilirik oleh produser dan dijadikan ide dasar sebuah sinetron atau diterbitkan oleh penerbit ternama di dunia. Kita tak pernah tahu jika mungkin status yang kita buat di Facebook sanggup mengubah hidup seseorang menjadi lebih baik. Kita juga mungkin tak sadar kalau bisnis yang kita promosikan secara gencar kelak akan menjadi sebuah bisnis yang besar di kemudian hari. Apapun bisa terjadi karena tidak ada hal yang mustahil di dunia ini.

Melakukan hal dengan ekstra akan memberi kita hasil yang ekstra pula dalam kehidupan kita.

I – Independen

Dalam berkarya di dunia maya, kita juga harus independen atau berdiri sendiri. Berdiri sendiri dalam hal ini adalah mampu berkarya secara unik dan memiliki orisinalitas yang tinggi. Kita bisa membangun bisnis online yang memiliki konsep unik, misalkan terdapat sistem lelang secara berkala. Kita juga bisa mengupload lagu karya kita dengan nuansa keIndonesiaan secara berkala via situs yang memungkinkan kita berbagi. Buatlah semua karya kita secara orisinal agar orang mampu mengapresiasi dan tidak memberi cap diri kita plagiat.

Musisi yang ternama dari internet mungkin bisa kita lihat pada sosok penyanyi lagu Gayus Tambunan beberapa waktu yang lalu. Ada juga Udin Sedunia dan lain sebagainya. Tak hanya diranah musik, kita juga bisa mengupload video atau foto yang memberikan inspirasi dan manfaat bagi orang yang melihatnya. Ingat, buatlah segala sesuatu secara unik agar ketika orang melihat karya tersebut, mereka hanya tertuju pada diri kita saja sebagai pembuatnya.

Independen dalam internet membuat kita tidak menjadi orang rata-rata dalam berkarya di dunia maya.

S – Siaga

Membuat diri kita eksis dengan internet juga dibutuhkan kesiagaan dan kewaspadaan dalam melihat peluang yang ada di internet. Kita melihat begitu banyak saat ini perusahaan yang membuat website atau promosi online yang menarik di dunia maya. Tentu kita tidak ingin melewatkan kesempatan-kesempatan berharga yang ada di dunia maya, seperti interview atau jabatan yang oke karena kendala teknis, bukan? Audisi bakat via online yang gencar dilakukan pun perlu kita waspadai agar tidak ada kesempatan yang terlewat dengan sia-sia.

Siaga dalam hal ini adalah waspada untuk selalu menggunakan produk atau peralatan terbaik dalam berkarya. Contohnya, internetan dengan AXIS. Dengan AXIS, tentu kita bisa berkarya di dunia maya tanpa hambatan sekalipun karena koneksi internetnya yang lancar dan memuaskan. Berbeda jika kita memakai internet dari provider abal-abal, bisa-bisa kita dibuat stres oleh loadingnya dan akhirnya menghambat diri kita untuk berkarya.

Sebagai calon orang yang eksis dengan internet, sikap siaga itu perlu agar setiap kesempatan yang ada mampu termanfaatkan dengan baik.

AXIS dijamin mampu menjadikan kekuatan supranatural internet bekerja pada diri kita. Kita yang awalnya orang biasa-biasa saja akan disulap menjadi orang luar biasa berkat AXIS yang kita implementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Maka dari itu, mari kita eksis dengan internet bersama AXIS!

Yuk kita tengok http://duniaaxis.co.id/ untuk eksis dengan internet!